Rizal Rama, Model Asal Indonesia Memulai Debutnya Untuk 'Fendi' FW22 Collection
Cek penampilannya di Milan Fashion Week 2022 berikut.

Model asal Surabaya, Indonesia, Rizal Rama memulai debut internasionalnya di panggung runway Fendi Menswear Fall/Winter 2022 show di Milan, Italia tanggal 15 Januari kemarin.
Rizal Rama tergabung dalam modelling agency lokal Persona Management dan D’Management Group serta 3mmodels. Ia terpilih sebagai satu-satunya model asal Indonesia yang meragakan koleksi rancangan Silvia Venturini Fendi untuk koleksi menswear Fendi.
Pada show yang digelar di Milan Fashion Week ini, Rizal Rama memakai salah satu artikel dari koleksi terbaru Fendi, yaitu long sleeve polo stripes berwarna abu-abu yang terinspirasi dari fashion era 20-an. Venturini Fendi juga merilis koleksi lain seperti suit dengan sentuhan old world elegance yang playful, dan formalitas yang merubah boundaries menjadi sartorial archetype.
Untuk melihat koleksi terbarunya Fendi bisa dicek di website resminya.
View this post on Instagram