Koleksi Footwear Kolaborasi COMME des GARÇONS dan Salomon Sportsyle Resmi Rilis
Ready buat runway maupun trekking di gunung.















Setelah sempat nongol sebagai teaser di runway Fall/Winter 2021 COMME des GARÇONS, foto terkini sneakers kolaborasi mereka dengan Salomon Sportstyle akhirnya muncul. Tiga pasang footwear dalam koleksi ini terdiri dari dua model, XA-Alpine dan satu lagi Cross. Di sini, mereka ngegabungin desain teknikal Salomon dan estetika minimalis CDG, ngelahirin rangkaian footwear dengan look yang ready baik buat runway maupun trekking di gunung.
Teknologi Alpine dari siluet XA-Alpine sendiri ngasih kebutuhan akan kontrol, stabilitas, support, dan proteksi yang cukup. Siluet high top ini akan tersedia dalam versi hitam dan putih dengan Contagrip yang mampu menerjang berbagai macam medan. Detail nama kedua brand, masing-masing ditempatkan di bagian leher sepatu dan bagian mid-panel.
Untuk model Cross, CDG ngasih detail houndstooth di bagian ankle yang nyambung dengan bagian upper Matryx hitam yang breathable, dibuat serupa bentuk kaki dengan outsole Contagrip TA.
Kedua model tersebut sudah tersedia via COMME des GARÇONS dan stores-nya Dover Street Market (DSM) seluruh dunia, sementara untuk online release di website DSM dikabarkan akan menyusul tanggal 28 Oktober mendatang.