Emerale Merilis Capsule Collection Ketiganya di Tahun Ini
Menghadirkan T-shirts dan pants dengan aesthetic yang subtle sekaligus timeless.
Skate and lifestyle brand dari Bali, Emerale, kembali ngasih statement dengan merilis capsule collection menarik di pertengahan tahun ini.
Dengan pengaruh yang solid dari skateboarding, youth culture, dan fashion, kali mereka menghadirkan lineup yang diverse mulai dari T-shirts, work short pants, long pants, carpenter pants, sampe baggy short pants. Semuanya dihadirkan dengan pilihan colorway monokrom putih, hitam, dan abu-abu dengan aesthetic yang subtle sekaligus timeless. Koleksi ini juga menampilkan permainan logotype signature Emerale dengan berbagai style yang disablon dan dibordir. Artikel yang standout antara lain long pants abu-abu dengan fitting straight ala trousers dan knee-high work pants hitam.
Capsule collection ketiga dari Emerale di tahun 2022 ini udah available secara online di official webstore mereka dan offline via store mereka di Berawa, Bali.
Cek lookbooknya pada galeri di atas.
View this post on Instagram