Berikut First Look Sneaker Eksentrik Kerwin Frost x adidas Forum High
Lengkap dengan mata, hidung, dan mulut yang terlihat seperti kartun.

Desainer dan entertainer kelahiran Harlem, Kerwin Frost, kembali berkolaborasi dengan adidas untuk memberikan makeover yang aneh pada siluet Forum High.
Dikenal dengan gayanya yang eksentrik, Frost menyulap Forum High menjadi serupa karakter kartun dengan seperangkat gigi dan gusi berukuran besar yang dilekatkan pada bagian depan sepatu, hidung yang menggantung pada tali sepatu, serta sepasang mata di bagian eyelet untuk melengkapi wajah kartun tersebut. Pada bagian collar, sepatu ini dihiasi dengan rambut warna blonde yang menyapu lantai. Base dari sneaker Forum High ini masih menggunakan desain klasik Three Stripes warna biru dan putih, dengan logo “Kerwin Frost” warna kuning di bagian strap.
Kerwin Frost x adidas Forum High ini akan dirilis pada bulan September seharga $250 (sekitar 3,5 juta IDR). Kolaborasi adidas Forum Low juga dikabarkan akan diluncurkan secara terpisah.
View this post on Instagram
Cek juga info bocoran sneaker lainnya: