UNTOLD Buka Toko di Pondok Indah Mall 2, Rilis Kapsul “Second Home”
Milestone baru untuk perjalanan brand sejak berdiri pada 2016 tersebut
UNTOLD resmi membuka toko terbarunya di Pondok Indah Mall 2, Jakarta. Pembukaan store baru ini jadi milestone baru untuk perjalanan brand sejak berdiri pada 2016 tersebut.
Nggak cuma jadi titik retail, ruang baru ini juga jadi perpanjangan identitas brand berkat attention to detail, craftsmanship dan estetika urban yang refined. Store ini dirancang untuk terasa dekat dengan komunitas sekitar dan jadi tempat yang relevan buat keseharian.
Untuk merayakan pembukaan tersebut, UNTOLD merilis “Second Home,” kapsul koleksi yang dibuat eksklusif khusus untuk store Pondok Indah Mall. Terinspirasi dari gagasan rumah sebagai ruang penuh rasa memiliki, identitas, dan kenyamanan sehari-hari, koleksi ini mencerminkan visi UNTOLD yang ingin menjadi lebih dari sekadar label fashion, melainkan brand yang terasa personal dan bisa “dibawa pulang” lewat apa yang dikenakan.
Dirancang dengan mempertimbangkan karakter komunitas Pondok Indah, kapsul ini tampil lebih colorful dan ekspresif, namun tetap mempertahankan ciri khas UNTOLD: material premium, konstruksi presisi, dan detail yang thoughtful. Setiap piece menyeimbangkan estetika urban yang refined dengan sentuhan personal expression.
View this post on Instagram



















