Stüssy dan Clarks Originals Luncurkan Kolaborasi Terbaru
keduanya ngetease Wallabee suede hitam.

Sebagai brand yang udah biasa collab, Stussy dan Clarks balik lagi buat ngeluarin sepatu limited edition akhir minggu ini. Lewat Instagram mereka, Keduanya nge-tease Wallabee suede hitam yang nampilin 4 simbol kartu oversized; heart, ace, diamond, dan spade.
Track record collab Stussy dan Clarks dimulai tahun 2010 di mana mereka ngerilis Wallabee Boot, disusul tahun 2015 dan 2019 lewat Siluet Wallabee. Kali ini, kedua brand sengaja menjadikan Vegas sebagai inspirasi utama. Saat ini, belum ada detail lain soal tampilan sepatu bernuansa gambling tersebut, tapi bisa dipastikan release date-nya di tanggal 29 September 2023.
View this post on Instagram