LADOUCHEVITA Collab Bareng Ula Zuhra dalam “Strange Rituals” Collection
Kolaborasi kedua mereka.




Label LADOUCHEVITA nggak mau ngelewatin kesempatan kedua buat collab lagi bareng Jakarta-based illustrator Ula Zuhra untuk koleksi terbaru mereka, “Strange Rituals”.
Koleksi ini berangkat dari ide mereka buat nge-mix art dan fashion lalu di-infuse dengan womanhood dan seni kontemporer yang pastinya jadi lebih rich. Udah pasti kita disuguhin beragam artwork seru dari Ula yang ngasih bentuk women empowerment dengan permainan warna yang bold sekaligus vibrant.
Dan akhirnya koleksi ini muncul dalam empat artikel yang sempurna nge-highlight artwork dari Ula yang juga menjadikan momen ini buat ngerayain ulang tahun ke-30. Ada asymmetrical top dengan adjustable button, terus long skirt dan versatile reversible cargo pants yang hadir dalam dua colorways. Penggunaan teknik digital-printed dan embroidered langsung di material apparel di sini bener-bener dimaksimalin buat menghadirkan fashion yang nunjukkin self-expression secara fluid.
Koleksi “Strange Rituals” dari LADOUCHEVITA dan Ula Zuhra akan dirilis perdana di ASAU 2nd floor Grand Wijaya pada 26 Agustus.
View this post on Instagram