‘Doraemon the Movie: Nobita's Sky Utopia’ Rilis di Indonesia
Film terbaru petualangan Doraemon cs.

Kartun Doraemon yang udah jadi bagian penting dari beberapa generasi di Indonesia akhirnya kembali lagi dalam format film berjudul Doraemon the Movie: Nobita’s Sky Utopia.
Storyline film ini akan ngebawa kita ke dalam petualangan seru Doraemon, Nobita, dan kawan-kawan di Paradapia. Pastinya bakalan dipenuhi konflik dan berbagai aksi seru berkat dukungan alat-alat canggih Doraemon.
Untungnya kita semua bisa nonton film ini di Indonesia karena bakalan dirilis di Cinema XXI mulai 19 Juli 2023. Poster film ini sendiri udah ngasih lihat setiap karakter sedang terbang menggunakan pesawat di negeri baru yang akan jadi background film ini. Antusiasme yang udah muncul sejak announcement perilisan film ini jadi bukti gimana Doraemon emang selalu ditunggu-tunggu.
Jadi, siapa yang udah siap berpetualang bareng Doraemon cs? Jangan sampai kelewatan Doraemon the Movie: Nobita’s Sky Utopia yang tayang 19 Juli 2023.