Good Morning Everyone Perkenalkan Single 'Pengingat'
Bagiin setiap momen yang ada dalam hidup.

Pop alternative band dari Semarang, Good Morning Everyone ngerilis Pengingat yang menjadi single perdana di tahun 2023, dengan tema cerita yang cukup berbeda dibandingin dengan rilisan-rilisan sebelumnya.
GME bernyanyi tentang patah hati hingga rasa sedih di dalam sebuah hubungan cinta, mereka pengen ngasih kesempatan ini buat bawain lagu dengan tema yang lebih positif.
“Pengingat menceritakan tentang rasa terima kasih terhadap pasangan tercinta yang selalu menerima, yang selalu memaklumi kekurangan, memaafkan kesalahan, serta telah banyak sekali melakukan pengorbanan”, jelas GME.
Kalian udah bisa dengerin Pengingat dari Good Morning Everyone sekarang juga di semua platform musik.