Run the Jewels Rilis Kolaborasi Lewat Dua Siluet Nike SB
Jadi kenyataan setelah cuma cuma rumor sejak 2022.












Duo hip-hop, Run the Jewels akhirnya ngedapetin kesempatan buat berkolaborasi bareng Nike lewat dua siluet Nike SB High dan Low dengan warna yang explosive.
Nike SB High versi Run the Jewels menggunakan warna fuchsia dengan material pony hair di bagian overlay, sedangkan sisanya menggunakan black tumbled leather. Penampilan eksotis sneakers ini ditambah dengan detail golden dubrae, dan logo Swoosh ala jewel.
Untuk Nike SB Low, desain dan warna yang dipilih jauh lebih kalem dengan warna blue hues yang cerah, dan smooth suede di bagian panel. Tapi tenang aja, mereka tetep nunjukkin desain yang explosive dengan logo Swoosh “Active Pink” yang ngasih kesan kontras di antara masing-masing warna di dalamnya.
Kedua sneakers kolaborasi Run the Jewels dengan Nike SB ini akan dirilis pada 20 April dengan harga 130 USD (sekitar 1,9 juta IDR) untuk Nike SB Low dan 140 USD (sekitar 2 juta IDR) untuk Nike SB High.