Oakley Factory Team dan Brain Dead Kreasikan Sneaker Chop Saw
Hadir dengan tiga colorways.










Oakley yang identik dengan produk eyewear memiliki lini produksi Oakley Factory Team yang lebih fokus lewat produk footwear untuk aktivitas outdoor. Baru-baru ini, Oakley Factory Team ngerilis sneaker dengan siluet Chop Saw bareng brand streetwear Brain Dead dengan tema “natural technology for a synthetic world”.
Dalam sneaker ini, mereka ngegunain sole yang ngegambarin chop saw dengan ujung yang tajam sebagai statement tersendiri. Tentunya juga untuk memudahkan penggunaan di jalanan berbatu. Material mesh dan carbon dimanfaatkan oleh mereka untuk ngasih desain yang emang merepresentasikan gimana sepatu outdoor bisa tetap fungsional tapi punya style fashion yang nggak kalah kuat.
Ada tiga colorways yang dirilis untuk kolaborasi kali ini: “All-Black” sebagai warna classic dengan hint warna grey, “Olive” yang terkesan strong sekaligus smooth dari desain, dan “Jacquard Red” sebagai homage dari warna yang dirilis Oakley dari dekade yang lalu.
Oakley Factory Team Chop Saw Spring 2023 Collection bareng Brain Dead akan dirilis pada 18 April di website Brain Dead dan beberapa toko dari Oakley di berbagai negara.