Vans Ngerilis Ulang Siluet Klasik Mereka, ‘Carver’
Siluet klasik dari tahun 1980.



Vans bakal ngajak nostalgia melalui siluet klasik mereka yaitu Vans Carver. Bisa dibilang siluet ini nggak begitu eksis layaknya Vans Old-Skool dan Classic Slip-on, tapi Carver adalah salah satu siluet yang cukup bersejarah di Vans.
Carver pertama kali diperkenalkan oleh Vans di tahun 1980-an dan langsung dapet respons positif dari para pemain skateboard dan penggemar streetwear. Tampilan dari Vans Carver cukup everlasting dengan siluet tinggi dan sol wafel yang khas. Desainnya pun tetap authentic seperti desain awalnya dengan logo yang dibentuk menggunakan titik berlubang. Menggunakan bahan suede, Vans Carver hadir dengan dua pilihan warna yaitu black dan sand serta pilihan high-top dan low-top.
Koleksi Vans Carver seenggaknya bakal balikin rasa nostalgia dan sekaligus ngebuktiin koleksinya tetap kontemporer. Vans Carver udah bisa ditemui langsung sekarang via ABC-MART online dan offline store.