Netflix Rilis Trailer Dokumenter USA Basketball ‘The Redeem Team’
Menceritakan perjalanan mereka di Olimpiade Beijing 2008.
Kesuksesan ‘The Last Dance’ membuat Netflix melihat peluang dokumenter basket dan NBA. Kali ini giliran perjalanan USA Basketball di Olimpiade Beijing 2008 yang akan diceritakan dalam dokumenter berjudul ‘The Redeem Team’.
Olimpiade Beijing 2008 menjadi salah satu pesta olahraga paling penting bagi USA Basketball karena mereka harus membuktikan diri sebagai tim terkuat, setelah sempat kalah di Olimpiade Athena 2004 oleh Argentina.
Dalam trailer-nya terlihat beberapa bintang NBA yang bermain pada saat itu, seperti LeBron James, Dwyane Wade, Chris Paul, Carmelo Anthony, Jason Kidd, dan mendiang Kobe Bryant, di mana mereka menceritakan bagaimana usaha mereka untuk membalas dendam atas kejadian 4 tahun lalu.
‘The Redeem Team’ akan dirilis pada 7 Oktober di Netflix.