Rip Curl Cup 2022 di Padang Padang Beach Udah Dimulai!
Dipenuhi surfers dari berbagai negara.
Rip Curl Cup 2022 kembali lagi pada tanggal 4 Agustus ini dengan menunjuk Padang Padang Beach, Bali sebagai tempat bertarungnya para surfers kelas internasional.
Total ada 16 surfers yang ikut dalam kompetisi ini. Indonesia sendiri diwakili oleh beberapa nama besar. Dimulai dari Raditya Rondi, Garut Widiarta, Made Adi Putra, Mustofa Jeksen, Mega Semadhi, Tommy Sobry, Mega Artana, dan Agus Sumertayasa. Mereka semua akan bertanding dengan surfers dari berbagai negara, seperti Hawaii, Amerika Serikat, hingga Kanada.
Ada dua ronde yang menjadi awal dari Rip Curl Cup 2022. Para surfer yang lolos dari kedua ronde itu akan langsung menuju ke semifinal, sebelum akhirnya masuk ke babak final yang akan diisi empat peserta sekaligus.
Lebih kerennya lagi, kompetisi kali ini juga memiliki kelas Women’s Super Heat di mana Indonesia diwakilkan oleh Taina Izquierdo dan Kailani Johnson.