Berikut First Look dari adidas Spezial x Liam Gallagher "LG2 SPZL" Terbaru
Cek tanggal rilisnya di sini biar nggak kelewatan buat cop.









Mantan frontman Oasis dan ikon pop culture Inggris, Liam Gallagher, kembali berkolaborasi dengan adidas untuk merilis siluet terbaru dari model adidas Spezial LG2 SPZL. Liam sendiri udah dikenal sebagai die-hard fans adidas dan punya relasi dekat dengan Gary Aspden.
Siluet terbaru LG2 SPZL ini sebelumnya udah dikenalin ke publik dalam sebuah konser intim April lalu, namun baru diumumin ke publik secara official sekarang.
Secara desain, siluet ini pengen ngemix style elegan dari siluet klasik adidas ini dengan attitude dari Liam sebagai musisi; serta ngombinasiin model original LG SPZL dengan nambahin inspirasi dari adidas squash dan indoor.
Sneakers ini hadir dalam colorway putih dengan upper nylon “Chalk White”, midsole EVA die-cut, rubber outsole, Three Stripes, toe-box overlay, rubber toe-guard, dan suede heel cup dengan campuran warna abu-abu serta putih.
Paling keren dari sneakers ini adalah brandingan “Endorsed by Liam Gallagher” pada bagian tongue dengan tone “Bluebird” khas adidas dan logo Mod Trefoil pada bagian heels.
Menariknya lagi, setiap pembelian sneakers limited-edition ini akan dapat vintage adidas box dengan artwork LG SPZL serta hangtag “Endorsed by Liam Gallagher”.
adidas Spezial LG2 SPZL x Liam Gallagher bakal dirilis di webstore serta retail store resmi adidas CONFIRMED pada 22 Juli nanti.