Arsenal Hadirkan Away Jersey Terbaru untuk Musim 2022/23
Bentuk homage untuk fans Arsenal di AS.





adidas baru aja merilis away jersey Arsenal untuk musim 2022/23 nanti.
Jersey ini menghadirkan siluet hitam dengan motif ala carbon yang dihiasi three stripes khas adidas warna abu-abu, dan terakhir badge cannon dan kit sponsor warna bronze. Desain jersey ini sendiri merupakan homage untuk fans Arsenal di Amerika Serikat.
Buat perilisan jersey kit ini, Arsenal mengajak komunitas pendiri Orlando Freedom Fighters, Aston Mack. Mack sendiri terlihat menggunakan jersey Arsenal saat demo “Black Lives Matter” di Orlando pada 2020 lalu.
“Sebagai Gooner sejati, bagi saya jersey Arsenal ini melambangkan power, solidaritas, dan pride. Saat saya memakai jersey ini saya merasa bagian dari sebuah komunitas yang besar”.
“Saya bangga dengan Arsenal karena sudah merepresentasikan arti jersey ini kepada orang-orang seperti saya. Ini lebih dari sekedar jersey, ini adalah representasi dari rumah dan keluarga, nggak peduli dari mana kita berasal atau di mana kita tinggal”. Ujar Mack
Jersey ini akan digunakan untuk pertama kalinya saat melawan Orlando City dalam rangka pre-season tour, dan sudah tersedia di webstore resmi Arsenal.
View this post on Instagram