Grafis Nusantara Rilis Buku Berisi Kumpulan Vintage Label dan Stiker Se-Indonesia

Berkolaborasi dengan Kamengski.

Desain
45,492 Hypes

Grafis Nusantara, platform pengarsipan yang fokus ngumpulin desain-desain dari vintage label dan stiker dari seluruh wilayah di Indonesia, merilis design book perdana, berjudul Grafis Nusantara–Koleksi Label dan Stiker.

Dalam perilisan buku pertama ini, Grafis Nusantara tandeman dengan Kamengski sebagai publisher dan kolaborator yang nge-develop buku ini bareng-bareng, sekaligus bakal membuatkan merchandise mulai dari T-shirts hingga stiker.

Buku ini mengeksplorasi secara mendalam kumpulan label dan stiker dengan grafis vintage dari era 70an sampe 90an. Koleksi label dan stiker ini sangat bervariasi, mulai dari label rokok, batik, teh, dan stiker-stiker “angkot” maupun stiker-stiker slogan yang dulu sempat populer; bertema religi, punya desain kartun, komik, dan banyak lainnya.

Lewat buku ini, Grafis Nusantara pengen ngedokumentasiin sekaligus nunjukkin gimana beragamnya desain dan grafis dari berbagai wilayah di Indonesia, ngasih knowledge sekaligus juga ngasih referensi dan inspirasi desain.

Selain itu, buku ini ditujukan jadi arsip visual yang nunjukin sejarah dan perkembangan desain grafis di Indonesia dari waktu ke waktu; bisa dilihat dari komposisi dan tipografi yang bisa nunjukin tren dan teknologi pada masanya, termasuk juga gaya bahasa yang bisa ngerepresentasiin gimana keadaan sosial pada saat itu.

Platform dan buku Grafis Nusantara ini diinisiasi oleh Rakhmat Jaka, desainer grafis dan ilustrator yang sangat terinspirasi oleh vintage graphics di Indonesia. Sebanyak 200 lebih label dan stiker yang udah jadi personal collection-nya sejak 2014, dihadirkan dalam buku ini.

Penggarapan buku ini juga dibantu oleh desainer Evan Wijaya, yang menyajikan design book yang menarik secara secara visual sekaligus collectible.

Buku perdana Grafis Nusantara–Koleksi Label dan Stiker bakal dirilis pada 11 Maret secara online dan offline berbarengan dengan exhibition yang berlangsung di Footurama, Jakarta Selatan.

Baca Artikel Lengkap

Baca Berikutnya

Wacko Maria X FACE Rilis Koleksi Lilin Terbaru
Desain

Wacko Maria X FACE Rilis Koleksi Lilin Terbaru

Terinspirasi dari patung Black Virgin.

Naik Pesawat Sekarang Sudah Bisa Dilakukan Tanpa Tes Antigen dan PCR
Travel

Naik Pesawat Sekarang Sudah Bisa Dilakukan Tanpa Tes Antigen dan PCR

Kecuali yang belum vaksin booster.

Communion Management Resmi Merilis Webstore
Fashion

Communion Management Resmi Merilis Webstore

Sekaligus menambah katalog brand-brand Indonesia pilihan di dalamnya.

DRIVERS: Felly Imransyah dan Porsche 928 Tahun 1978
Otomotif

DRIVERS: Felly Imransyah dan Porsche 928 Tahun 1978

Cek bagaimana mobil classic heritage mengkomplimen style-nya sebagai golfer.

Guru dan Aktivis Indonesia, Butet Manurung, Berkolaborasi dengan Barbie®
Desain

Guru dan Aktivis Indonesia, Butet Manurung, Berkolaborasi dengan Barbie®

Jadi salah satu global ambassador merayakan International Women’s Day.


Rasya Angkat Vibe Folk Musik yang Intim lewat Single "Doux Escape"
Musik

Rasya Angkat Vibe Folk Musik yang Intim lewat Single "Doux Escape"

Terinspirasi dari cerita personal Rasya sebelum tidur.

Through The Lens: Harris Syn
Seni

Through The Lens: Harris Syn

Berbicara soal approach-nya yang selalu mengeksplorasi berbagai style dan genre di dunia audiovisual.

Greedy Dust Siap Gelar Showcase di 3 Kota dalam Format Gigs dan Pameran Kaset
Desain

Greedy Dust Siap Gelar Showcase di 3 Kota dalam Format Gigs dan Pameran Kaset

“Greedy Dust March Showdown”.

Nike Hadirkan Koleksi Ramah Lingkungan untuk Spring/Summer 2022
Fashion

Nike Hadirkan Koleksi Ramah Lingkungan untuk Spring/Summer 2022

Mengoptimalkan penggunaan bahan-bahan recycled.

Avhath Bawakan Lagu Dua Lipa dalam Format Live Session
Musik

Avhath Bawakan Lagu Dua Lipa dalam Format Live Session

“Cool”, “Levitating”, dan “Don’t Start Now”. Tonton di sini.

More ▾