On-Feet Look Nike Dunk High x CLOT
Cek foto lengkapnya di sini.







Makin melengkapi sejumlah rilisan siluet Dunk High yang muncul awal tahun ini, Nike ngumumin kalau mereka juga bakal mengeluarkan Dunk High x CLOT dalam waktu dekat.
Kedua kolaborator menghadirkan warna “Metallic Silver” dengan penggunan material plastik TPU di seluruh upper-nya, membuat sneakers ini jadi mengkilap dan punya vibe futuristik serta bold. Nike Dunk High x CLOT juga menampilkan contrast-stitching warna putih dan sole bewarna putih, dengan tambahan dua variasi laces buat mix-and-matching. Kalian juga bisa melihat branding-an logo Nike dan CLOT yang diletakkan terpisah di tongue kiri dan kanan.
Stay tuned untuk release date resminya.
View this post on Instagram