CASETiFY Resmi Bergabung ke Bored Ape Yacht Club lewat Pembelian NFT 83,4 ETH
Makin serius masuk ranah virtual.

CASETiFY, company spesialis aksesoris smartphone, resmi bergabung ke Bored Ape Yacht Club lewat pembelian sebuah NFT.
CASETiFY membeli item BAYC #3583 senilai 83,4 ETH atau sekitar $260 ribu USD (3,7 miliar IDR), menegaskan kalau CASETiFY makin serius membawa brandnya ke ranah virtual. Seperti yang diketahui, sebelumnya NFT “Space Age” satu-satunya bikinan CASETiFY sempat laku 18,1 ETH atau sekitar $56 ribu USD (800 juta IDR).
Dengan kepemilikan NFT Bored Ape Yacht Club, sepertinya CASETiFY bakalan merilis sejumlah produk yang menampilkan image ape dalam waktu-waktu mendatang.