MoMA Design Store dan MEDICOM TOY Rilis BE@RBRICK “Starry Night” Van Gogh
Hadir dalam ukuran 100%, 400%, dan 10000%.


Dalam rangka world tour lukisan Vincent Van Gogh “Starry Night,” MoMA Design Store dan MEDICOM TOY berkolaborasi buat merilis set BE@RBRICK yang terinspirasi oleh mahakarya tersebut.
Sepertia biasa, BE@RBRICK ini akan tersedia mulai ukuran kecil 100% (2.75”) dan medium 400% (11”) dijual bersamaan seharga $200 USD atau sekitar 2,8 juta IDR. Sementara untuk figurin sekala besar, 1000%, setinggi 27.5” dijual terpisah seharga $650 USD atau sekitar 9,4 juta IDR.
Rilisan ini akan dijual via webstore MoMA Design Store mulai tanggal 3 Agustus. Sementara di Jepang dan Hong Kong akan tersedia via MEDICOM TOY mulai tanggal 7 Agustus.