Mantra Vutura Rilis Ulang EP 'Solar Labyrinth'

Dengan aransemen dan tracklist baru.

Musik
1,938 Hypes

Makin mengeksplor musik pop yang mereka bikin dengan sentuhan elektronik yang makin eklektik, Mantra Vutura mutusin untuk merilis ulang karya mereka dari 2015, EP Solar Labyrinth, dengan aransemen dan tracklist baru, mengubah tajuknya jadi Rediscovering: Solar Labyrinth.

Rilisan milik duo Zakari Danubrata (vokal, drum, perkusi) dan Tristan Juliano (vokal, synth, piano) ini terinspirasi dari penampilan mereka sendiri di gelaran We The Fest 2018 lalu, di mana saat itu mereka menciptakan aransemen choir khusus karena berkolaborasi dengan UI Paragita Choir—ngasih interpretasi ulang ke Solar Labyrinth.

“Bertahun-tahun lamanya kami ingin menyajikan ke pendengar sekarang tentang apa yang kami rasakan pada momen spesial itu, hingga akhirnya terambil keputusan untuk merilis Rediscovering: Solar Labyrinth,” cerita Tristan tentang perilisan ulang EP ini.

Rediscovering: Solar Labyrinth memuat 3 buah lagu yang diaransemen ulang dan disempurnakan kembali yaitu “Creation Pt.1”, “Creation Pt.2”, dan juga “Un Deux Trois”, yang secara keseluruhan menyeritakan tentang manusia dan perannya di dalam labirin alam semesta yang besar dan penuh misteri ini.

Dalam pengerjaannya EP ini turut melibatkan Marthin Tupanno & Fika Djaya pada choir, Narrel Amara untuk monolog di lagu “Creation Pt.1”, serta chant dari Leanna Rachel pada “Creation Pt.2” yang kemudian disempurnakan oleh Tristan dan Zakari sebelumnya dimixing dan dimastering oleh Adhe Arrio.

“Dua lagu lain pada versi sebelumnya yang tidak kami sertakan rasanya belum waktunya untuk kami keluarkan sekarang, mungkin perlu waktu dan perjalanan lain untuk kami eksplorasi kelak di kemudian hari,” jelas Zakari perihal pemilihan lagu.

Dengarkan Rediscovering: Solar Labyrinth di seluruh platform streaming digital; atau langsung di bawah ini.

Baca Artikel Lengkap

Baca Berikutnya

Dynamic Noise Trio-Pop, Kognes Park Rilis Debut EP Mereka
Musik

Dynamic Noise Trio-Pop, Kognes Park Rilis Debut EP Mereka

Udah bisa kalian dengar di seluruh platform streaming dan dalam format kaset.

FUTURE10 Ngerilis Seri EP Kedua Mereka, “FUTURE10 EP VOL.2”
Musik

FUTURE10 Ngerilis Seri EP Kedua Mereka, “FUTURE10 EP VOL.2”

Jadi representasi underground dance music Jakarta.

Joyland Festival: Connected in Melody
Musik

Joyland Festival: Connected in Melody

For you and for everyone.


Alkateri Rilis Debut Album Mereka, “Kontemplasi”
Musik

Alkateri Rilis Debut Album Mereka, “Kontemplasi”

Bicara soal pendewasaan dan romantisasi Kota Bandung.

Top 5 Rilisan Lokal Minggu Ini yang Wajib Kamu Cek
Fashion

Top 5 Rilisan Lokal Minggu Ini yang Wajib Kamu Cek

Cek rilisan terbaru dari Funguys, POISON, UTARA, dan lainnya di sini.

Rapper Wicigo Shawty Rilis “Segitiga”, Single tentang Embracing Kesendirian dan Heartbreak
Musik

Rapper Wicigo Shawty Rilis “Segitiga”, Single tentang Embracing Kesendirian dan Heartbreak

Manuver terbaru PreachJa Records dengan shift ke hip-hop berbahasa Indonesia.

Playboy Tunjuk Cardi B Jadi Resident Creative Director
Fashion

Playboy Tunjuk Cardi B Jadi Resident Creative Director

Bakalan ngurusin platform kreatif barunya Playboy.

Katsuhiro Otomo Rilis Jadwal Lineup 1 dari "OTOMO THE COMPLETE WORKS"
Desain

Katsuhiro Otomo Rilis Jadwal Lineup 1 dari "OTOMO THE COMPLETE WORKS"

Menampilkan seluruh karya ciptaan mangaka “AKIRA” tersebut.

Tempakultura, Anykind, dan Mission Pawsible Rilis Koleksi Merch "FOR THE LOVE OF BALI DOGS"
Fashion

Tempakultura, Anykind, dan Mission Pawsible Rilis Koleksi Merch "FOR THE LOVE OF BALI DOGS"

Mengajak 4 seniman asal Bali.


Balik ke 90an Bareng Koleksi Collab Pertama Palace x Kappa
Fashion

Balik ke 90an Bareng Koleksi Collab Pertama Palace x Kappa

Homage buat Italian street-style dan British football culture.

Sole Mates: Ipam Evil dan Air Jordan 11 'Bred'
Footwear

Sole Mates: Ipam Evil dan Air Jordan 11 'Bred'

Berikut alasan kenapa Air Jordan 11 legendaris tersebut menjadi nomor satu di antara 1,000 lebih sneakers koleksinya.

BURU STUDIO x Ican Harem Luncurkan Koleksi Kolaborasi Perdana
Fashion

BURU STUDIO x Ican Harem Luncurkan Koleksi Kolaborasi Perdana

Desain cross-stitching dengan visual bold.

FIFA Umumkan Nominasi Puskás Award 2021
Olahraga

FIFA Umumkan Nominasi Puskás Award 2021

Daftar gol-golnya makin ajaib dari tahun ke tahun.

WACKO MARIA Rilis Koleksi Loafers Bareng SUICOKE dan NAMEDARUMA
Footwear

WACKO MARIA Rilis Koleksi Loafers Bareng SUICOKE dan NAMEDARUMA

Cek detailnya berikut.

More ▾