Biennale Jogja XVI Resmi Dimulai
Diadakan di Yogyakarta dan online.





Acara seni rupa dua tahunan Biennale Jogja kembali dibuka tahun ini. Biennale Jogja XVI diselenggarakan secara online dan offline di empat lokasi di Yogyakarta — Jogja National Museum sebagai venue utama yang mengangkat tema Roots<>Routes, Taman Budaya Yogyakarta yang menjadi lokasi Pameran Arsip Biennale Jogja dan Museum Khatulistiwa, Bilik Negara Korea dan Taiwan di ruang seni Museum dan Tanah Liat, serta Indie Art House.
Tema Equator yang melandasi pelaksanaan Biennale secara konsisten selama sepuluh tahun dalam seri Khatulistiwa diangkat untuk mengeksplorasi kemungkinan-kemungkinan seni dari seniman yang tinggal di sepanjang garis khatulistiwa, khususnya Indonesia dan Oseania. Sejumlah 34 seniman dan komunitas dari Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Tangerang Ambon, Jayapura, Maluku Utara, Kaledonia Baru, Auckland, New Zealand, Australia, Timor Leste, Belanda, Jepang, Hongkong, Taiwan, sampai Korea memamerkan karyanya, diikuti dengan 70 agenda pengiring.
Ikuti kegiatan Biennale Jogja XVI yang berlangsung mulai 6 Oktober – 14 November 2021 melalui website resminya.
Lihat juga info lainnya seputar art: