Denmark Menyusul Jerman Lolos ke Piala Dunia 2022
Dengan catatan menawan menang 8 kali berturut-turut di babak penyisihan.

Denmark jadi tim kedua yang dipastikan lolos ke Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung di Qatar, setelah mengalahkan Austria 1-0 di babak penyisihan zona Eropa, pada Selasa 12 Oktober kemarin. Denmark menyusul Jerman, yang sudah lebih dulu memastikan tempat di perhelatan terakbar sepakbola tersebut—selain Qatar, tentu saja, yang berlaku sebagai tuan rumah.
Berlangsung di Parken Stadium, satu-satunya gol kemenangan Denmark atas Austria dicetak oleh wingback klub Atalanta, Joakim Maehle, pada menit ke-53. Semifinalis Piala Eropa 2020 lalu tersebut memuncaki grup F babak penyisihan dengan catatan menawan. Mereka menang 8 kali berturut-turut, belum pernah kalah ataupun seri, serta belum pernah kebobolan sama sekali.
Piala Dunia 2022 ngasih jatah 13 tempat bagi tim-tim Eropa. Sepuluh tim yang berhasil jadi juara grup otomatis lolos, sedangkan 3 tempat lainnya akan diperebutkan di babak play-off oleh para runner-up dan 2 tim terbaik yang dari seluruh grup yang tidak berhasil menempati posisi pertama maupun kedua.